Fungsi Grounding Pada Mobil - Grounding adalah sistem pentanahan yang berfungsi untuk meniadakan beda potensial sehingga jika terjadi kebocoran tegangan listrik atau arus listrik akan langsung dibuang ke bumi. Dalam ilmu elektronika ground berarti sebuah titik referensi umum atau tegangan potensial sama dengan tegangan 0 (nol).
Selain untuk meniadakan beda potensial, tetapi juga mengalirkan arus - arus ke negatif agar tidak mengakibatkan semua aliran kabel negatif tidak harus menuju aki.Tetapi dengan hanya menempelkan ke bodi agar sistem kabel kelistrikan tidak berantakan.
Ground bersifat relatif, karena dapat memilih titik dimana saja dalam sirkuit untuk dijadikan ground untuk mereferensi semua tegangan dalam rangkaian. Ground juga berfungsi untuk menetralisir cacat (noise) yang disebabkan oleh daya yang kurang baik, atau kualitas komponen yang tidak standar.
Sistem grounding pada peralatan kelistrikan dan elektronika berfungsi untuk memberikan perlindungan pada seluruh sistem kelistrikan.
Fungsi grounding dalam elektronika :
- 1. Perlindungan Dari Tegangan Tinggi
- 2. Penstabil Tegangan
- 3. Mengatasi Arus Yang Lebih
Fungsi Grounding Dalam Otomotif
Mengetahui Pentingnya Sistem Grounding Pada Mobil
Dalam setiap sistem kelistrikan pastinya membutuhkan kabel ground agar alirannya lebih stabil dan sempurna. Terutama untuk kendaraan seperti mobil, kabel ground atau yang dikenal juga dengan sebutan kabel massa ini memiliki pengaruh yang cukup besar terhadap kinerja komponen didalamnya.
Komponen yang dimaksud bukan hanya yang berupa perangkat elektronik seperti audio saja, melainkan hingga ke pengapian, kinerja mesin terutama yang telah menggunakan komponen ECU yang sangat sensitif terhadap arus listrik.
Tanda pada mobil yang bisa menjadi indikator bahwa kabel grounding bermasalah adalah jika lampu, head dan rear lamp, fog lamp yang kondisinya masih bagus terlihat kurang terang saat menyala dan instrument lainnya yang menggunakan lampu menyala redup dan cenderung tidak stabil.
Sistem grounding = body earth di avanza veloz |
Akibat Sistem Grounding Pada Mobil Bermasalah
1. Proses kerja ECU dalam mengatur mesin menjadi tidak sempurna, karena kestabilan arus listrik yang dibutuhkan ECU menjadi terganggu.
2. Pengisian aki (Accu) tidak sempurna, sehingga mudah terjadi arus drop akibat perputaran arusnya tidak berjalan dengan baik.
3. Audio System terganggu, seperti yang telah dibahas dalam artikel storing, bahwa grounding yang tidak benar atau bermasalah menjadi salah satu penyebab timbulnya storing.
4. Sistem pengapian juga dapat menjadi bermasalah dan kemungkinan bisa menyebabkan mogok, karena bagian ini juga membutuhkan grounding yang sempurna untuk menghasilkan pengapian yang baik agar mesin dapat menyala dan berjalan sempurna.
0 komentar: